Kapolda Sumut Dampingi Kunker Presiden Jokowi Resmikan Beberapa Proyek Strategis Nasional

KARO UPDATE

- Redaksi

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:56 WIB

5023 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDAN – Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, mendampingi kunjungan kerja (kunker) Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama dua hari di wilayah Sumatera Utara.

Setibanya di Bandara Kualanamu, Selasa 15 Oktober 2024, Kapolda Sumut bersama Pangdam, Pj Gubernur Sumut menyaksikan secara langsung peresmian Gedung Stadion Utama Sumatera Utara di Kabupaten Deliserdang oleh Presiden Jokowi.

Dalam arahannya, Presiden Jokowi mengingatkan agar Stadion Utama Sumatera Utara yang mampu menampung lebih kurang 25 ribu orang itu setelah diresmikan untuk dapat terus dijaga dan dirawat dengan baik.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah meresmikan Stadion Utama Sumatera Utara, pada Rabu 16 Oktober 2024, Kapolda Sumut juga mendampingi Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Lau Simeme di Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deliserdang.

Kemudian melaksanakan kunjungan kerjanya ke Kabupaten Asahan meresmikan Jalur Tol Seksi 5 Kisaran. Lalu terbang menuju Bandara Udara Raja Sisingamangaraja XII meninjau serta meresmikan Taman Sains Teknologi Herbal dan Holtikultura di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas).

Melalui Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, mengatakan Presiden Jokowi selama dua hari melaksanakan kunjungan kerjanya di Sumatera Utara. Selama kunjungan kerja itu Presiden RI turut didampingi Kapolda Sumut, Pangdam I Bukit Barisan serta Pj Gubernur Sumut.

“Kapolda Sumut mendampingi Presiden RI dalam kunjungan kerjanya meresmikan beberapa proyek strategis nasional yang telah selesai dikerjakan untuk kepentingan masyarakat Sumatera Utara,” katanya seraya menyebutkan Kapolda Sumut turut mengamankan seluruh rangkaian kegiatan Presiden Jokowi.

“Untuk situasi kamtibmas selama berlangsungnya kunjungan kerja (kunker) Presiden RI di Sumatera Utara berjalan lancar, aman dan kondusif,” beber mantan Kapolres Biak Papua tersebut.(Leodepari)

Berita Terkait

Yudi Suseno: Sinergi UPT PAS dengan Aparat Hukum Kunci Stabilitas Pemasyarakatan Sumut
Diduga Mempermainkan Laporan Penganiyaan, Kapolri Diminta Segera Intruksikan Kapolda Sumut Untuk Copot Kapolsek Medan Tuntungan
Minta Pelaku Dijerat Dengan Pasal Berlapis dan Ditahan, Korban Akan Surati Presiden RI, Kompolnas, Kapolri dan Kabareskrim !
Sertifikat Tak Diberikan, Trophy Murahan, Peserta Medan Modif Contest Part 3 Meradang
Peserta Medan Modif Contest Part 3 Protes, Sertifikat dan Penjurian Dipertanyakan
Ketua OKK Grib Jaya Medan Minta Polisi Tangkap Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring
Ketua Umum LSM LIBERAL Desak Polda Sumut Tangkap Pelaku Kekerasan Terhadap Wartawan Leo Sembiring
Ketum Horas Bangso Batak Minta Polisi Jerat Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring Dengan Undang Undang Pers

Berita Terkait

Kamis, 8 Mei 2025 - 19:03 WIB

Diduga Mempermainkan Laporan Penganiyaan, Kapolri Diminta Segera Intruksikan Kapolda Sumut Untuk Copot Kapolsek Medan Tuntungan

Kamis, 8 Mei 2025 - 18:53 WIB

Minta Pelaku Dijerat Dengan Pasal Berlapis dan Ditahan, Korban Akan Surati Presiden RI, Kompolnas, Kapolri dan Kabareskrim !

Senin, 28 April 2025 - 06:59 WIB

Sertifikat Tak Diberikan, Trophy Murahan, Peserta Medan Modif Contest Part 3 Meradang

Minggu, 27 April 2025 - 21:32 WIB

Peserta Medan Modif Contest Part 3 Protes, Sertifikat dan Penjurian Dipertanyakan

Minggu, 20 April 2025 - 19:40 WIB

Ketua OKK Grib Jaya Medan Minta Polisi Tangkap Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring

Minggu, 20 April 2025 - 19:28 WIB

Ketua Umum LSM LIBERAL Desak Polda Sumut Tangkap Pelaku Kekerasan Terhadap Wartawan Leo Sembiring

Minggu, 20 April 2025 - 19:12 WIB

Ketum Horas Bangso Batak Minta Polisi Jerat Pelaku Penganiayaan Wartawan Leo Sembiring Dengan Undang Undang Pers

Kamis, 17 April 2025 - 22:09 WIB

Guyub TNI – Mahasiswa Sebagai Pilar Bangsa Sudah Terjalin Sejak Lama, Waspadai Upaya Pecah Belah

Berita Terbaru